Sumberhttps://www.insertlive.com/hot-gossip/20230516222511-7-310170/32-tahun-menanti-timnas-indonesia-akhirnya-raih-emas-sea-games

      Pada 16 Mei 2023 menjadi catatan sejarah yang sangat manis bagi Indonesia. Timnas U22 Indonesia berhasil meraih emas setelah mengalahkan Thailand di babak final cabang sepak bola di SEA Games 2023 di National Olympic Stadium Kamboja.
      Indonesia mengalahkan Thailand dengan skor 5-2 setelah melewati laga selama 120 menit. Gol-gol kemenangan diciptakan oleh Ramadhan Sananta dengan 2 gol, Irfan Jauhari, Fajar Fathur Rahman, dan Becham Putra.
      Kemenangan ini sebagai persembahan manis untuk Ibu Pertiwi. Setelah menunggu selama 32 tahun sejak Timnas Indonesia meraih emas di SEA Games 1991. Sungguh sangat membanggakan bagi bangsa Indonesia.